Tuesday, January 24, 2012

mencintai secara diam-diam

mencintaimu itu tidak mudah bung. butuh banyak pengorbanan. harus menyiapkan keikhlasan lebih dari yang sudah-sudah.

melihat wajahmu..
melihat polah tingkahmu bersama sahabat-sahabatmu..
mendengar suaramu..
melihat senyummu..

pernahkah engkau merasakan hal yang sama sepertiku? haha kurasa tidak. hidupmu terlalu sempurna. kau bahkan tidak perlu menyembunyikan perasaanmu sepertiku.

aku, tanpa syarat mengakui bahwa aku telah jatuh hati padamu. kau tak tahu bukan? terkadang hidup memang lucu namun bagiku ini miris. aku bisa mencintaimu begitu dalam, tapi wajahku saja kau tak tahu.

mencintai diam-diam itu tidak mudah, bung!
melihat timeline twittermu setiap hari, berharap ada namaku di salah satu tweetmu. mencari tahu segala informasi yang berhubungan denganmu. mengecek profil facebookmu seminggu sekali, berdoa semoga ada pemberitahuan baru disana.

mencintaimu dengan caraku memang tidak pernah mudah. aku dengan segala kesederhanaanku takut untuk berterus terang kepadamu. jangankan kau, pada orangtuaku pun terkadang aku takut.

jikalau ada orang berkata bahwa mencintai secara terus terang itu lebih susah, sungguh aku ingin menanyakan 'hei kau, belum pernah merasakan cinta yang sesungguhnya ya?'.
bukan apa-apa sih tapi siapa sih orang bodoh yang dengan begitu mudahnya mengutarakan perasaannya?

kesimpulan dari semua ini sederhana bung: MENCINTAI SECARA DIAM-DIAM itu lebih SUSAH daripada cinta yang digembar-gemborkan secara terus terang



salam,
dina f

No comments:

Post a Comment